Subscribe:

Ads 468x60px

Football

Featured Posts

Jumat, 07 Juni 2013

13 Momen Paling Menyedihkan di Dunia Sepakbola Musim Ini

1. Perpisahan Eric Abidal Dengan Barcelona
Partai perpisahan Eric Abidal dengan Barcelona. Abidal hengkang dari klub yang telah dibelanya selama 6 tahun, termasuk dalam periode-periode sulit ketika Abidal menjalani operasi tumor.

2. Partai Terakhir Michael Ballack
Salah seorang pemain terbesar Jerman, Michael Ballack menjalani partai perpisahan di akhir musim ini. Partai tersebut dihadiri oleh banyak mantan rekan Ballack baik dari Munchen, Chelsea, maupun Der Panzer. Sepanjang karirnya di timnas, Ballack telah mengoleksi 98 caps dan 42 gol, catatan super untuk seorang gelandang.

3. David Beckham Memutuskan Gantung Sepatu
 Setelah 20 tahun menjalani karir profesional sebagai pemain bola, akhirnya Beckham memutuskan gantung sepatu bersama PSG. Dalam partai terakhirnya bersama Brest, salah satu pemain sepakbola paling berpengaruh di dunia ini tak kuasa menahan air mata perpisahan dengan dunia yang telah membesarkan namanya.

4. Pensiunnya Jamie Carragher
Carragher menjalani pertandingan terakhirnya sebagai pemain sepakbola di laga melawan QPR. Carragher menghabiskan seluruh 17 tahun karirnya hanya memperkuat Liverpool dengan catatan 737 penampilan. Carragher ditarik keluar pada menit 87 dan menerima standing ovation dari suporter The Reds.

5.  Alex Ferguson Mundur Sebagai Manajer MU
Salah satu pelatih legendaris dunia, Sir Alex Ferguson menyudahi masa baktinya selama 27 tahun bersama Manchester United. Pensiunnya Fergie adalah kehilangan besar bagi sepakbola dunia. Dalam partai perpisahannya, MU bermain imbang 5-5 dengan WBA.

6. Perpisahan Steve Harper Dengan Newcastle
Steve Harper adalah salah satu contoh nyata loyalitas tanpa batas. Sepanjang 20 tahun menjadi pemain Newcastle, Harper lebih sering dipinjamkan dan menjadi penjaga gawang cadangan, namun dia tetap bertahan. DI akhir musim ini, Harper akhirnya berpisah dengan Newcastle dan menjalani pertandingan terakhirnya sebagai kapten saat melawan Arsenal.

7. Pensiun Indah Jupp Heynckes

Perpisahan Jupp Heynckes diwarnai air mata dua makna. Air mata kesedihan karena Heynckes akhirnya memutuskan pensiun setelah melatih sejak tahun 1979, namun ada pula air mata bahagia karena karir Heynckes berakhir dengan spektakuler: menjuarai treble.

8. Kegagalan Penalti Anthony Knockaert
Semifinal play-off Championship antara Watford vs Leicester City boleh dibilang adalah salah satu momen paling dramatis di dunia sepakbola secara keseluruhan. Berada dalam kondisi agregat sama dan mendapat penalti di injury time menit ke 6, Knockaert gagal mengeksekusi penalti tersebut bagi Leicester. Sialnya, 20 detik kemudian bola yang masih hidup tersebut mampu dimanfaatkan menjadi gol oleh Watford untuk memastikan kemenangan, di menit 97.

9. Dedikasi Gol Frank Lampard Untuk Mendiang
Momen mengharukan ketika Frank Lampard mampu memecahkan rekor pencetak gol terbanyak sepanjang masa milik Bobby Tamblin. Tapi lebih mengharukan lagi ketika Lampard mendedikasikan rekor tersebut bagi ibunya, Pat yang meninggal di tahun 2008 akibat pneunomia.

10. Fabrice Muamba Kembali ke White Hart Lane
Fabrice Muamba terpaksa pensiun dini akibat kondisi jantungnya yang tidak memungkinkan. Muamba pernah kolaps ketika bermain untuk Bolton melawan Tottenham di White Hart Lane, bulan Maret 2012. Usai pensiun, Muamba tak bisa menahan air matanya ketika kembali untuk pertama kalinya dan menerima standing ovation dari suporter tuan rumah di stadion tersebut.

11. Air Mata Nuri Sahin di Final Liga Champions
Telah begitu dekat dengan gelar juara, namun harus menerima kekalahan berkat gol di menit akhir. Air mata Sahin sangat bisa dimaklumi. Terlebih lagi dirinya baru bermain di menit kedua injury time, ketika kekalahan sudah hampir pasti.

12. Pensiun Kedua Paul Scholes
Sempat kembali dari masa pensiun karena kondisi darurat lini tengah MU, akhirnya Paul Scholes kembali pensiun untuk selama-lamanya musim ini. Kali ini Scholes pensiun bersama pelatih yang sudah seperti ayah baginya, Sir Alex Ferguson.

13. Perpisahan Zaha Dengan Crystal Palace
Wilfried Zaha menjalani perpisahannya dengan gemilang ketika mengantarkan Crystal Palace kembali promosi ke Premier League setelah sekian lama. Produk akademi Crystal Palace ini mengucap salam perpisahan kepada suporter klub sebelum hijrah musim depan ke Manchester United.


Sumber: Bola.net

RESMI: Manchester United Labuhkan Guillermo Varela

Manchester United resmi mendatangkan bek Uruguay Gullermo Varela, yang menjadi pembelian pertama sang pelatih anyar, David Moyes. Sayang, nilai transfer punggawa Atletico Penarol itu tidak dipublikasikan.

Varela menjalani trial memuaskan bersama Setan Merah musim lalu dan Moyes telah memberi lampu hijau untuk mendatangkan pemain 20 tahun itu. 


Varela tercatat hanya tampil dalam satu laga bersama Penarol, namun dia terlibat dalam sembilan laga bersama timnas Uruguay U-20.
Pelatih Penarol Jorge Da Silva menilai, Varela layak hijrah ke klub besar seperti Manchester United.
"Ini sesuatu yang layak dia dapatkan. Sedih melihatnya pergi, tapi anda tidak bisa menghalanginya mendapatkan peluang bergabung di klub seperti [United]," ujar Da Silva seperti dilansir BBC.
Varela akan bersaing dengan Rafael da Silva, Patrice Evra dan Alexander Buttner untuk mengamankan tempat di skuat reguler Moyes pada musim 2013-14 mendatang.



Sumber: goal.com

Van Persie Ngaku Sulit Bernafas

Robin van Persie mengaku merasa bangga menjadi kapten baru Timnas Belanda. Untuk pertama kalinya, striker Manchester United ini menjadi kapten kala De Oranje menaklukkan Timnas Indonesia dengan skor 3-0, Jumat (7/6/2013).



Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno itu, Van Persie memang tidak mencetak gol. Bahkan dia ditarik keluar kala babak pertama berakhir, tapi Van Persie merasa tersanjung dengan kepercayaan yang diberikan pelatih. 

“Saya sangat bangga dengan ini. Pada hari Senin pelatih (Louis van Gaal) menanyakan kepada saya apakah ingin menjadi kapten. Saya sangat tersanjung, jadi saya menerimanya,” ungkap Van Persie seusai pertandingan. 


“Pilihan ini bukan hanya untuk sekarang, tapi untuk periode yang lama,” lanjutnya. 


Tiga gol Belanda ke gawang Merah Putih lahir berkat dua gol yang dicetak Siem De Jong, dan satu gol tambahan dari Arjen Robben. Dengan kemenangan itu, Van Persie senang dengan performa rekan-rekan setimnya di lapangan. 


“Itu adalah pertandingan yang sulit karena cuaca panas, dan sangat berat untuk bernafas. Tapi, saya pikir dengan kondisi ini kami bermain sangat baik,” kata mantan pemain Arsenal. 


“Anda tidak dapat terus menekan lawan Anda. Kami ingin memainkan permainan kami sendiri dan terkadang Anda harus membiarkan lawan datang lebih dulu,” ucapnya. 


“Atmosfer sangat bagus. Saya pernah ke negara ini sebelumnya dengan klub saya, dan itu sangat baik melihat semua orang di sini bereaksi dengan sangat antusias,” tandasnya.



Sumber: bola.okezone.com

Selasa, 04 Juni 2013

MU Selangkah Lagi Dapatkan Garay

Manchester United selangkah lagi mendapatkan defender baru. Seperti dilansir oleh media Portugal RecordThe Red Devils tengah dalam proses merampungkan transfer bek tengah BenficaEzequiel Garay.
Harga yang disepakati oleh kedua pihak senilai 20 juta Euro, namun setengah dari nilai transfer tersebut akan masuk ke kantong Real Madridsebagai pemilik Garay sebelumnya. Pemain 26 tahun ini pindah dari Santiago Bernabeu menuju Benfica pada tahun 2011, sebagai bagian dari transfer Fabio Coentrao.


Perburuan Garay sendiri telah dimulai oleh Alex Ferguson sejak musim lalu. Jika kepindahan terwujud, maka Garay akan menyusul jejak kompatriotnya seperti Juan Sebastian VeronGabriel Heinze, danCarlos Tevez sebagai pemain keempat yang pernah bermukim di Old Trafford.
Selama dua musim membela Encarnados, Garay tampil solid sebagai pilihan utama di sektor bek tengah. Total Garay bermain sebanyak 79 partai dan mengemas 4 gol di segala ajang.


Sumber: bola.net

Diminati United, Muller Ogah Tinggalkan Bayern

Tampilan Thomas Muller bersama Bayern Munich dikabarkan sudah memikat sang juara Premier League, Manchester United. Namun sang pemain tak berniat hengkang dari Allianz Arena.Penggawa timnas Jerman itu sudah membantu Die Roten meraih gelar treble musim ini. Ia melesakkan 13 gol dalam musim yang baru berlalu di mana Bayern mendominasi sepakbola Jerman dan Eropa.
Laporan yang berkembang di media Jerman mengklaim jika Muller menjadi salah satu incaran David Moyes demi membangun kekuatan Setan Merah versinya sendiri di Old Trafford. Namun sang pemain memberi sinyal tegas jika ia takkan kemana-mana.
"Selalu ada tawaran, terutama setelah musim seperti kemarin - itu adalah pengakuan untuk performa saya. Meski demikian, saya tak berpikir untuk meninggalkan Bayern setelah musim ini," ujar penyerang berusia 23 tahun itu pada Kicker.


Sumber: bola.net

Senin, 03 Juni 2013

Ruud Van Nistelrooy Minta Wayne Rooney Berkomitmen

Mantan striker Manchester United Ruud van Nistelrooy meminta ketegasan Wayne Rooney dalam mengambil sikap.

Seperti diketahui, pada bulan lalu striker gempal asal kota Liverpool itu sempat meminta untuk dijual meski pada akhirnya ditolak oleh Sir Alex Ferguson.



Menanggapi hal itu, Nistelrooy bahkan secara tegas meminta Rooney untuk hengkang jika ia tidak berkomitmen lagi dengan klub yang ia bela.

“Ini adalah soal bagaimana perasaannya. Jika ia merasa ia berkomitmen dengan klub, maka saya pikir ia akan bertahan,” kata Nistelrooy.
“Jika ia tidak memiliki komitmen, saya tidak berpikir ada masa depan untuknya, namun ini semua terserah padanya.
“Saya pikir para suporter akan senang untuk melihatnya bertahan, namun ini tergantung akan komitmennya.
“Jika ia berkomitmen penuh di sini, maka semua orang akan menyukainya. Namun jika ia tidak sepenuhnya berkomitmen, mungkin akan lebih baik jika ia hengkang.”


Sumber: goal.com

Minggu, 26 Mei 2013

Sebatang Bambu | Dongeng Motivasi


Sebatang bambu yang indah tumbuh di halaman rumah seorang petani. Batang bambu ini tumbuh tinggi menjulang di antara batang-batang bambu lainnya. Suatu hari datanglah sang petani yang empunya pohon bambu itu.

Dia berkata kepada batang bambu,” Wahai bambu, maukah engkau kupakai untuk menjadi pipa saluran air yg sangat berguna untuk mengairi sawahku?”



Batang bambu menjawabnya, “Oh tentu aku mau bila dapat berguna bagi engkau,Tuan. Tapi ceritakan apa yang akan kau lakukan untuk membuatku menjadi pipa saluran air itu.”